Movie Day!



Ada beberapa film yang sudah aku tonton selama Januari ini. Sebagian berhasil aku nikmati dan sebagian lagi, masih mengganjal di kepala. Belum nyambung cuy! 😂

Awal Januari lalu aku bikin jadwal nonton. Aku pikir ini perlu aku lakukan untuk mengendalikan diriku supaya bisa membagi waktu untuk nonton film dan untuk aktivitas lain.

Beberapa bulan sebelumnya aku banyak menghabiskan waktu untuk menonton. Bahkan, aku lupa kapan tepatnya, entah november atau desember lalu, aku nonton series Game of Thrones secara marathon. Tiap pulang kerja atau tiap usai kuliah daring yang tidak menarik. Aku menghabiskan banyak waktu untuk itu. Ditambah lagi dengan blasan film yang direkomendasikan seorang teman dan aku selalu percaya rekomendasinya mengenai film. Dia salah satu teman terbaik untuk bertanya soal film 😂.

Kebetulan tiap kamis, sabtu, dan minggu aku jadwalku off di tempat kerja. Maka setelah mendapat pencerahan itu, aku coba menjadwalkan diri : Kamis untuk membaca, Sabtu atau Minggu untuk nonton.

Sejauh ini aku memang belum berhasil menerapkan jadwal itu sepenuhnya. Tapi aku akan terus berusaha. Setelah jadwal itu kucanangkan, baru pada akhir Januari ini aku bisa memulainya. Ternyata banyak aktivitas yang menempatkanku di luar rumah. Intinya membuatku tak bisa memenuhi jadwal yang sudah kucanangkan.

Inilah beberapa daftar film yang aku tonton dalam Januari ini :

1. Memories of Murder

2. The Girl on The Train

3. The End of The Tour

4. The Grand Budapest Hotel

5. No Country for Old Man

6. The Platform

7. The Usual Suspects


Dari ketujuh film itu hanya The End of The Tour saja yang bukan termasuk rekomendasi film dari temanku. Aku memasukkannya kedalam daftar film yang berkaitan dengan penulis, kepenulisan, sastrawan, jurnalistik dan sejenisnya.

Tapi ini masih sore, pukul 18.16 WIB. Tidak ada yang tahu apakah aku akan menambah daftar ini untuk menutup Januari kali ini.


You Might Also Like

0 komentar